Acara yang berlangsung pada malam itu, meskipun terlihat agak sepi, tapi tidak membuat para petugas yang maju untuk mengisi acara TK menjadi kendor semangatnya, contohnya saja dua teman kita ini, dengan semangat yang menggebu dan suara yang lumayan indah, shalawat yang mereka bawakan begitu menggugah hati kepada teman-teman yang hadir .
Dikarenakan yang tugas untuk membaca ayat-ayat Al-qur'an berhalangan hadir, maka pada kesempatan malam itu, saudara Achmad Roni dengan kesediaan hatinya, menggantikan tugas tersebut. Suara-suara lantunan alqur'an yang keluar dari mulutnya begitu indah dan menyejukkan qalbu ketika didengar, membuat perasaan hati menjadi tentram dan damai .
Untuk yang tugas membawakan khitobah, alhamdulillah pada kesempatan malam itu semuanya dapat memenuhi tugasnya untuk mengisi acara di Ta'limul Khitobah.
Untuk pidato yang pertama dibawakan oleh saudara Achmad Roni yang mengusung tema tentang cinta kita kepada ALLAH, pidato yang kedua dibawakan oleh saudara M. Firman yang mengusung tema tentang kedermawanan, pidato ketiga dibawakan oleh saudari sa'diah yang mengusung tema tentang empat hal mengenai Syurga, sementara untuk pidato yang keempat di bawakan oleh teman kita yaitu sudara M.Fuad yang dimana ia mengusung tema tentang sesuatu yang sekarang-sekarang ini sedang hangat dibicarakan yaitu kiamat 2012, dan untuk pidato yang terakhir dibawakan oleh saudari Dewi yang mengusung tema tentang bahaya syirik.
Secara keseluruhan acara yang dibawakan oleh dua teman kita yaitu saudari Lia dan saudari Yuli dapat berjalan dengan lancar meskipun hanya dihadiri oleh sebagian kecil saja dari anggota TK. Yang pasti salut buat kalian yang sudah memenuhi tugas, dan semoga TK menjadi lebih baik lagi kedepannya "keep the spirit and don't give up"
Jumat, 20 November 2009
Malam TK 19 November 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar